Open top menu
Senin, 24 Juni 2013

Resep | Tips cara merawat wajah bisa dilakukan tidak harus menggunakan cream wajah. Kadang, cream pemutih wajah malah bisa berefek buruk jika tidak cocok. Apalagi merawat kulit wajah berminyak, harus lebih hati-hati, jika salah memilih produk pemutih wajah maka akan timbul jerawat-jerawat yang menjengkelkan. Untuk itu, perawatan wajah yang lebih aman adalah dengan menggunakan bahan-bahan alami. Sebenarnya kulit yang berminyak itu malah bagus dan tidak perlu dikhawatirkan, karena minyak bisa melembabkan permukaan kulit, hanya saja butuh perawatan yang tepat. Krim wajah yang terbuat dari bahan alam sebenarnya juga banyak beredar di pasaran, tapi kadang malah harganya lebih mahal. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika kita langsung mengambilnya dari alam dan kita buat sendiri menjadi pelembab muka.

Resep | Tips cara merawat wajah dengan menggunakan mentimun adalah pilihan yang tepat. Dari data wikipedia yang saya temukan, buah mentimun yang masih keluarga dengan labu-labuan atau bahasa kerennya cucumis sativus ini mempunyai berbagai manfaat dan kegunaan. Buah mentimun mempunyai sifat diuretik, yang bisa membersihkan sekaligus mendinginkan. Sehingga, zat-zat yang menempel pada muka akan disapu bersih oleh si mentimun ini. Dan dengan sensasi dingin, seakan-akan seperti merasakan sejuknya mentol yang menyegarkan. Hampir setiap buah terdapat kandungan vitaminnya, nah mentimun ini mengandung Vit A, Vit B, dan Vit C. Sedangkan mineralnya terdiri atas kalium, magnesium, silika dan mangan yang pastinya sangat bermanfaat untuk perawatan kulit muka anda. Lalu asam caffeic dan askorbat yang terkandung di dalamnya bisa mengurangi tingkat retensi air, yang ujung-ujungnya bisa mengurangi pembengkakan yang biasanya ada di sekitar mata. Selain itu, sensasi yang paling dirasakan bagi pengguna mentimun ini adalah kulit muka menjadi mengencang. Coba rasakan sendiri, saya dulu sering maskeran memakai mentimun, rasanya kayak ada yang narik-narik di area permukaan wajah.
tips cara merawat wajah


Resep | Tips cara merawat wajah dengan menggunakan mentimun ini caranya sangat sederhana sekali, bisa dilakukan oleh siapa saja. Pastikan anda memilih buah mentimun yang masih segar dan muda. Kalau mentimun yang sudah tua kadang kandungan airnya tidak terlalu banyak dan mungkin hasilnya kurang maksimal. Dan jangan pilih buah mentimun yang sudah layu. Cara buatnya :
  1. Pertama-tama cuci dulu mentimunnya.
  2. Lembutkan dengan memakai parut. Kalau pakai blender juga bisa tapi jangan terlalu lembut.
  3. Mentimun yang sudah diparut atau diblender itu lalu dipakai sebagai masker.
  4. Kira-kira selama 15 sampai 20 menit kamu pakai masker itu .
  5. Lalu cuci wajah anda hingga bersih. Rasakan bendanya, wajah anda pasti lebih terasa kencang. Sering-seringlah melakukan hal demikian agar manfaatnya bisa lebih terasa.
Resep | Tips cara merawat wajah selain memakai buah mentimun seperti yang dijelaskan tadi juga banyak, misalnya saja memakai buah alpukat, lalu kalau untuk pemutih wajah biasanya memakai bengkuang. Caranya hampir sama, intinya buah-buah itu dipakai sebagai masker atau lulur di muka, dan biarkan selama beberapa menit. Ada juga wortel, kandungan vitamin A nya yang sangat banyak ini sangat baik untuk kesehatan kulit. Dan terakhir adalah buah tomat.

Baca Juga :
Different Themes
Written by Lovely

Aenean quis feugiat elit. Quisque ultricies sollicitudin ante ut venenatis. Nulla dapibus placerat faucibus. Aenean quis leo non neque ultrices scelerisque. Nullam nec vulputate velit. Etiam fermentum turpis at magna tristique interdum.

0 komentar

Gambar Satu

Gambar Satu
Gambar Pisau